Lima Panwas Desa di Sula Barat Dilantik
P
Property: Moderatorsua
-
Feb, 13 2023
Dok ModeratorSua: 5 Panwas Desa (kemeja putih) usai dilantik Panwascam Sulabesi Barat

MODERATORSUA COM, SANANA – Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Sulabesi Barat, Kabupaten Kepulauan Sula Maluku Utara, melantik 4 Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kelurahan/Desa (PKD), Kamis (09/02/23).

Pelantikan yang berlangsung pukul di gedung Serta Guna Desa Kabau Pantai itu dirangkaikan dengan Bimbingan Teknis (Bimtek).

Hadir dalam kegiatan tersebut yakni Perwakilan Bawaslu Kepulauan Sula, Komisioner Panwasca Sulabesi Barat, PPK, PPS Desa Desa Kabau Pantai, Pemerintah Desa Kabau Pantai, Tokoh Adat dan tokoh Masyarakat.

Ketua Panwaslu Kecamatan Sulabesi Barat, Ahmad Umamit dalam sambutannya mengatakan, pihaknya optimis PKD yang dilantik mampu mengembangkan tugas diberikan.

“Kami yakin, teman-teman yang baru saja dilantik merupakan  insan-insan yang mampu untuk mengemban amanat, yang dipercayakan oleh negara untuk mengawal dan menyukseskan Pemilu di Desa,”ucapnya.

Baca juga: Harga Sembako di Pasar Basanohi Sanana Makin Mahal

Ahmad bilang, Pemilu sebagai  sarana kedaulatan rakyat yang dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil, tentunya dibutuhkan penyelenggara pemilu yang berintergritas, berkridibelitas dan  profesionalitas.

“Panwaslu Desa merupakan ujung tombak penyelenggara pemilu yang  bertugas untuk memastikan penyelenggaraan pemilu taat asas dan taat aturan. Oleh karena itu diharapkan, dengan dilantiknya, mulai hari ini dan hari-hari berikutnya, untuk  melaksanakan tugas dan wewenang dengan penuh tanggung jawab,”pungkasnya. (gun)

© 2023 Moderatorsua | All rights reserverd.